Kamis, 16 Agustus 2012

Bagaimana Dampak Transfer Robin Van Persie Dari Arsenal Ke Manchester United?



Bermula sejak awal bulan lalu, ketika Robin van Persie memutuskan tak akan menambah masa bakti di Arsenal yang habis pada 2013, saga terheboh di jendela transfer musim panas kini nyaris selesai.

Kalau tak ada masalah dalam tes medis, Van Persie bakal resmi berganti seragam ke tim rival, Manchester United, malam ini juga. Ya, The Red Devils telah mencapai kesepakatan denganGunners di angka sekitar £24 juta, dan pemain Belanda itu kabarnya akan menerima bayaran £200 ribu per pekan di Old Trafford.

Dengan predikat sebagai topskor Liga Primer Inggris musim lalu dengan 30 gol , United, yang awalnya mesti bersaing dengan Juventus dan Manchester City, tentunya berharap kehadiran RvP, berpasangan dengan Wayne Rooney, pencetak 27 gol di EPL 2011/12, bakal menambah dahsyat daya dobrak tim.

Pada akhirnya, ini merupakan salah satu upaya nyata United untuk kembali merengkuh titel setelah musim kemarin mesti mengakui keunggulan The Eastlands. Apalagi, selain EPL, mereka pun gagal di seluruh kompetisi lain yang diikuti.

Menilik sejarah kiprah pemain Belanda di Teater Impian, harapan United bisa jadi bakal terealisasi. Nama-nama seperti Jaap Stam, Ruud van Nistelrooy, serta Edwin van der Sar terbukti sukses bersama Setan Merah.

Tapi faktanya toh tak semua meneer yang merumput dengan United bisa bersinar. Jordi Cruyff, putra legenda Johan Cruyff, adalah satu contoh yang gagal memenuhi ekspektasi.

Lalu bagaimana imbas kepergian Van Persie buat Arsenal sendiri? Ini adalah kesekian kalinyaThe North Londoners mesti merelakan pilar sekaligus kapten tim disambar klub lain. Kasus paling gres sebelum RvP adalah Cesc Fabregas tahun lalu.

Alasan para figur kunci tersebut memilih hengkang adalah masa paceklik gelar yang terlalu lama. Tujuh tahun telah terlewati sejak Arsenal terakhir kali mengangkat trofi, yaitu Piala FA 2005.

Namun, walau minus silverware dan berkali-kali ditinggal pemain penting, nyatanya Gunnerstetap bisa mempertahankan status sebagai klub elite. Musim ini akan menjadi partisipasi ke-15 pasukan Arsene Wenger di Liga Champions secara berturut-turut.

Van Persie memang pindah, tetapi kubu Emirates telah mendatangkan tiga rekrutan mumpuni: Lukas Podolski, Olivier Giroud, serta Santi Cazorla. Bukan tak mungkin 2012/13 akan menjadi musim di mana Arsenal akhirnya kembali berjaya. Lagi pula rasanya lebih banyak sisi negatif ketimbang positifnya mempertahankan pemain yang hatinya tak lagi 100 persen untuk klub.


Sepak terjang Arsenal tanpa RvP dan United dengan RvP musim depan pastinya bakal amat menarik disaksikan. Nah, menurut Anda, siapa yang akan meraih hasil lebih baik dengan kesepakatan ini?


*source : Goal.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar